Jumat, Mei 02, 2014

roti kampung ala cianjur :)

  1 Komentar    
categories: , ,
roti kampung?sebenarnya itu cuma istilah saya saja...:D,saya biasa menyebut roti yang tidak bermerk dengan sebutan roti kampung.itu tuh roti yang biasa dijual dengan dipikul keliling.mungkin ga aneh ya karena kita bisa temukan roti kampung dengan mudah.eitssss... roti kampung yang mau saya ceritakan kali ini beda loh... roti kampung ini dijual dalam keadaan fresh from the oven nya bener2 freshhh karena dijual keadaan panassss..!!baru keluar dari oven masih dengan nampannya yang juga super duper panas :).

roti kampung ini adanya di kota cianjur,sepanjang jalan ditrotoar dengan hanya menggunakan meja-meja kecil orang2 banyak menjual roti kampung ini.jadi yang jual tuh ga cuma dua atau tiga meja tapi banyak berjejer disepanjang jalan,hiruk pikuk pengantar roti dari pabriknya(pabriknya dibelakang pertokoan itu) ke meja-meja saji sambil berteriak "panasss panass... baru keluar dari ovennnn,panasss panasss...".meskipun yang jual roti banyak tapi setiap penjual dikerubuti sama pembeli,artinya penjual dan pembeli jumlahnya seimbang :).orang-orang cuek berdiri pinggir jalan sambil makan roti "panas" ini.karena kalau dibungkus alias dimakan dirumah sensasi nya ga terasa,roti ini harus dimakan ditempat saat roti masih panas.

roti kampung ini punya banyak macam rasa,keju,nanas,pisang,roti gambang juga ada.harganya roti yang ada isinya cuma 2 rb,roti manis yang non isi harganya 4 rb(isi 6),roti gambang harga 5 rb(isi 5),muraahhh kannnn? :D.yang harus diingat kalau pagi-siang roti kampung disini kurang lengkap variannya,kalau mau mencoba semua varian rasanya kita harus datang ke lokasi minimal jam 2 siang.

pasti banyak yang sudah ga sabar mau tau lokasinya kan?berhubung waktu itu jalan dari sukabumi jadi saya jelasin rutenya dari sukabumi aja ya.. dari kota sukabumi kita ke arah cianjur setelah melewati warung kondang kira2 2 km kita akan temukan pertigaan,hati2 jangan belok kanan karena itu arah ke bandung.kita terus lurus aja,sampai kita temukan hypermart(sebelah kanan) setelahnya ada perempatan (ditengah2 nya ada putaran),kalau kita belok kiri itu ke arah jakarta.nah dari perempatan itu kita lurus terus sampai kita temukan pertigaan lagi,kita belok kanan ke jl.mangunsarkoro kira2 500 meter maka sampailah kita dilokasi roti kampung itu.sepanjang trotoar dipenuhi dengan meja-meja penjual roti.kita bisa parkir di ruas kanan jalan.

selamat berkunjung ke cianjur ya...:)

1 komentar:

  1. Thx infonya...nambahin alamat yg jual rotinya di jalan cokroaminoto bukan mangunsarkoro

    BalasHapus

terimakasih sudah berkunjung,silahkan tinggalkan jejak anda disini....:)