haid atau menstruasi adalah perubahan fisiologis pada wanita yang dipengaruhi hormon FSH-estrogen dan LH-progesteron,saat haid terjadi peluruhan dinding rahim yang berlangsung setiap bulan,sehingga terjadilah pembersihan rahim karena adanya pembuluh darah,sel dan kelenjar yang tidak dibuahi.
usia normal mendapatkan haid pertama yaitu saat perempuan berusia 10-16 tahun,kalau saya dulu mendapatkan haid pertama saat memasuki usia 15 tahun,kalau sekarang saya banyak menemukan anak-anak usia 10-11 tahun sudah mendapatkan haid pertamanya.
bagi perempuan yang bersuami,saat datang haid biasanya segera menandai tanggal dikalender,gunanya untuk mengetahui masa subur,untuk kb sistem kalender,atau untuk mengetahui telat atau tidaknya siklus menstruasi,jika telat biasanya langsung testpack deh,.. ^_^.
gambar 2 |
sebelumnya,saat keluar darah haid dihari pertama biasanya saya pun melingkari tanggal dikalender,tapi kini tak hanya melingkari tanggal tapi juga saya sertakan jamnya(saya menyebutnya dengan TWH=tanggal waktu haid).kenapa harus menandai TWH?karena saya pelupa,seringkali saat keluar darah pertama itu sudah datang waktu sholat sedangkan saya belum sholat,nah.. harusnya di qodho kan setelah bersuci nanti?itu tuh yang saya suka lupa.
ilustrasinya begini,misalnya bulan ini saya menstruasi ditanggal 23 jam 12.10 wib,waktu dzuhur di jam 12.00 wib,saat jam 12.10 itu saya belum sholat dzuhur,maka saat sudah bersuci nanti saya wajib meng-qodlonya(menggantinya).hal ini nih yang sering saya lupa,makanya sekarang saya tuliskan juga jam berapa tepatnya keluar darah haid.terkecuali misalnya saat keluar darah saya dalam keadaan sudah sholat.
TWH ala saya ^_^ |
ketika anak perempuan mendapatkan haid pertamanya,biasanya si ibu memberikan arahan-arahan,bagaimana cara memakai pembalut,kapan harus ganti pembalut,bagaimana membersihkan area v saat haid,dll.seharusnya juga diajarkan untuk menandai kalender TWH,karena ketika seorang perempuan haid berarti sudah baligh,dan itu artinya perempuan tersebut sudah dikenai kewajiban-kewajiban perempuan baligh pada umumnya,seperti wajib sholat,puasa,menjaga aurat,dll.
yang lebih aman bukan hanya sekedar menandai TWH dikalender,tapi harus sholat tepat waktu,saat adzan berkumandang harusnya segera ambil wudhu dan sholat.tapi... kadang bahkan seringkali ada hal-hal yang membuat kita merasa tak bersalah menunda sholat,yuk ah kita perbaiki diri.
wallaahu a'lam,semoga bermanfaat
sumber gambar:
gambar 1:webman-design.com
gambar 2:viva.co.id
bener banget
BalasHapussippp.... ^_^
Hapusnanti saya share ke istri dah, hahaha
BalasHapusboleeeehhh mas... ^_^
Hapus